by

Waduh, Jatuh Tempo Pembayaran Lewat, Nasib Rio di F1 Bisa Tergantikan?

Rio Haryanto - Getty Images
Rio Haryanto – Getty Images

Tenggang waktu batas pembayaran Rio ke Manor telah lewat, Piers Hunnisett Manajer Rio menyebut kans Rio Haryanto bertahan di Formula 1 masih terbuka lebar. Pembicaraan soal sisa pembayaran dengan pihak Manor Racing masing berlangsung.

“Sebenarnya belum ada perkembangan terbaru, hanya memang saat ini pembicaraannya masih terus berlangsung. Bisa dibilang 50:50,” ungkap Manajer Rio, Piers Hunnisett, seperti kami kutip dari detiksport, Rabu (8/6/2016).

bahkan, Piers juga memastikan jika Rio sampai saat ini tetap mendapatkan pelayanan yang sama dari segi teknis dari timnya, kendati jatuh tempo pembayaran sudah lewat. “Iya, tidak ada yang berubah dari sisi teknikalnya,” lanjut Piers.

Baca juga:  Daftar Lengkap 34 Pemain Timnas Indonesia U-20 Jalani TC di Eropa

Seperti diketahui, pihak Manor Racing telah memberikan tenggat bagi Rio hingga 31 Mei untuk melunasi pembayaran satu kursi pembalap di Manor. Namun, hingga batas waktu yang ditetapkan, pihak Rio baru membayarkan sekitar 8 Juta Euro.

Salah Satu Sponsor dari Indonesia, Pertamina membantu Rio sebesar 5 juta euro, sementara dari pihak Rio menyerahkan 3 juta euro. Artinya, masih ada kekurangan 7 juta euro yang harus dicarikan dananya.

Beredar kabar menyebutkan Rio harus segera melunasi kekurangan pembayaran tersebut. Jika tidak dia terancam hanya membalap di F1 selama setengah musim (10-11 seri).

Baca juga:  Hamilton Ungkap Cara Ia Berhasil 1 Kali Pitstop, Rio Wajib Belajar

Manajemen Rio sendiri telah meminta perpanjangan waktu pembayaran karena ada niat dari salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk membantu. BUMN yang masih belum diperbolehkan disebut namanya itu meminta batas waktu pembayaran diperpanjang hingga akhir bulan ini.

“Nanti saja kalau sudah ada info baru saya kabari. Untuk Manor kami hanya bisa bilang bahwa kita masih menunggu kabar dari calon sponsor. Minggu kemarin memang ada rencana dari salah satu BUMN ingin mengusahakan untuk mencarikan dengan BUMN lain ataupun pihak swasta,” ucap Indah Pennywati, ibunda Rio, saat dihubungi terpisah.[gi]

Comment

Leave a Reply