by

Apri/Fadia Pasang Target Tinggi, Bidik Peringkat 15 Besar Ganda Putri Dunia

loading…

Apri/Fadia Pasang Target Tinggi, Bidik Peringkat 15 Besar Ganda Putri Dunia. Foto: PBSI

JAKARTA – Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti , pasang target tinggi di akhir tahun ini. Fadia mengungkapkan, bersama dengan Apriyani, ingin menembus 15 besar ranking dunia BWF.

Apri/Fadia merupakan pasangan yang masih seumur jagung. Namun, performa mereka sangat apik karena berhasil menjuarai beberapa turnamen yang pernah dimainkan.

Baca Juga: Juara Malaysia Open 2022, Jokowi: Selamat buat Apriyani/Fadia

Mereka sukses menyabet medali emas SEA Games 2021. Kemudian Apri/Fadia mampu menapakan kakinya di partai final Indonesia Masters 2022, lalu sukses keluar sebagai juara di Malaysia Open dan Singapura Open 2022.

Baca juga:  Magnussen mundur dari Daytona 24 pasca operasi tangan

Dengan rentetan hasil manis di rangkaian turnamen yang dilalui, kini Apri/Fadia sedang berada di peringkat 24 dunia. Tentu saja ini merupakan hasil yang sangat manis mengingat mereka merupakan duet baru.

Ditanya target tahun ini, Fadia mengungkapkan kalau ingin memperbaiki rankingnya saat ini. Pemain berusia 21 tahun itu ingin menembus 15 besar di akhir tahun. Lalu target lebih jauhnya, mereka ingin masuk 10 besar ranking BWF di tahun 2023.

“Mungkin tembus peringkat sih. Tadinya kan mau 20 besar di akhir tahun, tapi sekarang ternyata sudah 24,” ucap Fadia kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia di Pelatnas PBSI Cipayung, Kamis (13/10/2022).

Baca juga:  Bagnaia ungkap Rossi sebagai sosok mentor yang penting

“Kalau bisa tahun ini tembus 15 dulu, terus tahun depan bisa masuk top 10,” sambungnya.

Target tersebut bukan tidak mungkin bisa mereka tercapai di akhir tahun nanti. Mengingat, mereka masih akan mentas di beragam rangkaian turnamen yang ada. Terdekat, Apri/Fadia akan melakoni dua rangkaian turnamen Eropa yaitu Denmark Open pada 18-23 Oktober dan French Open pada 25-30 Oktober 2022.

Pasangan nomor 24 dunia itu akan melawan pasangan Malaysia, Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei XIng, di babak pertama Denmark Open 2022. Adapun pertandingan tersebut berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark.

()