by

Doni Tata Juara Trial Game Asphalt 2017

trial-game-malang-2017

Meski final Trial Game Asphalt 2017 yang diselenggarakan di Malang (15-16/12) di bawah guyuran hujan, tak mematahkan 123 pembalap saling menunjukkan kompetisi yang sportif.

Stadion Kanjuruhan, Malang, juga sekaligus sebagai saksi pengukuhan Doni Tata sebagai jawara umum Trial Game Asphalt 2017 di kelas FFA 250 cc dan FFA 450 cc.

Doni Tata juga harus menghadapi dilema kehabisan jatah ban basah, sehingga harus mengatur strategi mengamankan posisi di klasemen perolehan nilai. Pembalap yang pernah bermain di kejuaraan balap Moto2 tersebut harus bertarung dengan ban kering saat kondisi basah.

“Soalnya ban basah saya sudah habis di seri sebelumnya yakni Yogyakarta dan Purwokerto. Jadi mau tak mau, saya pakai ban kering buat balapan dan itu menjadi tantangan tersendiri,” tutur Doni

Baca juga:  Pietro Fittipaldi masih jadi pembalap cadangan Haas di F1 2023

Adapun Doni pada putaran di Malang ini harus rela kehilangan podium tertinggi. Putaran sebelumnya di Yogyakarta dan Purwokerto selalu meraih kemenangan.

Kali ini di Malang, podium tertinggi di dua kelas yang diikuti Doni Tata secara bergantian diperebutkan Farudila Adam dan Gerry Salim.

“Sesi terakhir ini menjadi pembuktian bahwa Malang merupakan salah satu basis besar pecinta sport khususnya Trial Game. Meskipun sering hujan, namun antusiasme penonton tetap luar biasa. Apalagi di seri ini tercatat ada 123 pembalap yang berpartisipasi, dan semuanya berupaya menampilkan aksi terbaik mereka meskipun di bawah guyuran hujan,” jelas Tjahyadi Gunawan selaku Ketua Penyelenggara dari Genta Auto & Sport usai race.

Baca juga:  Quartararo yakin ada ruang perbaikan untuk Yamaha di GP Australia

Rangkaian Trial Game Asphalt 2017 di gelar dalam empat seri, yaitu satu special race di Solo (20-21 April 2017) serta tiga seri reguler yaitu Yogyakarta (15-16 September 2017), Purwokerto (24-25 November 2017) dan Malang (15-16 Desember 2017). Kota Malang menjadi tuan rumah terakhir alias seri pamungkas dari seluruh rangkaian gelaran Trial Game Asphalt 2017.

Sesi terakhir ini diselenggarakan sembilan kelas balapan yaitu FFA 250cc, Trail-175cc Open, Trail-175cc Non Pro, FFA 450cc, Trail 250 Non Pro, Trail 250 Open, Trail 175 Komunitas, Trail 150 Komunitas, dan FFA 450 Master. Ratusan pembalap tersebut bersaing memenangkan total hadiah lebih dari 100 juta rupiah. [dp]